Jumat, 12 Januari 2018

MACAM - MACAM DIREKTORY PADA LINUX

1. / (Root)

Direktori yang menduduki di dalam puncak hirarki, direktori ini dilambangkan dengan tanda / .Direktori ini juga membawahi direktori lainnya.



2. /bin 

Direktori yang berisi perintah-perintah dasar yang di butuhkan oleh system ataupun user. Program-program disini dapat dijalankan, meskipun tidak ada sistem file lain yang di mount dan Direktori ini tidak memiliki subdirektori.

3. /boot 

Merupakan direktori yang berfungsi untuk menyimpan konfigurasi dan file-file yang berhubungan dengan proses booting, memuat Linux Kernel dan file lain yang diperlukan LILO dan GRUB boot manager.

4. /dev 

Direktori yang berfungsi untuk menyimpan file konfigurasi device atau hardware seperti contoh Hardisk dan terminal.

5. /etc

Ditrektori yang berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan skrip instalasi atau konfigurasi dari sebuah aplikasi yang kita instal ke dalam sistem linux.

6. /home 

Sebuah direktori yang di gunakan sebagai tempat untuk menyimpan data-data user, seperti ketika kita membuat usre baru maka secara otomatis sistem akan membuatkan direktori user baru tersebuat kedalam direktori /home

7. /lib

Direktori yang berisi file-file penting yang dibutuhkan oleh file binari dalam di rektori /bin dan /sbin.Sedangkan kumpulan file pnenting yang dibutuhkan oleh binari dalam folder /usr/bin terletak pada /usr/lib.


8. /media 

Directory /media berisi subdirectory yang mewakili sebuah perangkat removable yang dimasukkan ke komputer. Sebagai contoh saat kita memasang flashdisk ke komputer maka kita dapat menemukan direktori dari flasdisk tersebut di direktori /media

9. /mnt (Mount Point)

Drirektori yang di gunakan untuk tempak mengnge-mount file system untuk di gunakan secara sementara.

10. /Opt (Optional Packages)

Sebuah direktori yang berisi paket aplikasi  yang dapat kita install kedalam sistem linux, contoh aplikasinya seperti DNS server, SSH Serever, Ftp Server dll.

11. /proc

Merupakan direktori yang berfungsi untuk menyimpan informasi proses sistem dan kernel dari sistem operasi, mancakup informasi mengenai berbagai aspek linux.

12. /root

Direktori ini ibarat homenya user root. Bukan terletak di /home/root, tetapi mempunyai folder sendiri, yaitu di /root. direkroti ini beda dengan /, yang merupakan sistem direktori utama.


13. /sbin

Direktori yang berisi program-program biner yang dibutuhkan untuk menjalankan dan memperbaiki system. Biasanya aplikasi yang ada hanya bisa di jalankan oleh administrator atau user root.

14. /tmp

Direktori yang digunakan untuk meyimpan file temporari, yaitu file yang sementara masih dibutuhkan oleh sebuah aplikasi yang sedang berjalan.


15. /usr 

Direktori yang berisi program-program yang bisa di akses oleh user biasa, sebagai lawan aplikasi dan file yang digunakana
oleh system. Program source code didalam direktori ini dalam subdirektori /usr/bin

16. /var

Direktori yang digunakan untuk menyimpan informasi proses sepertisystem history, access logs dan error logs.

0 komentar:

Posting Komentar